Pemuda Katolik Comcab Yahukimo Resmi Serahkan Dokumen Pendaftaran di Kesbangpol

Wamena,Saireri.com – Selasa, 25 Februari 2025, pukul 11.10 WIT, Organisasi Pemuda Katolik Comcab Kabupaten Yahukimo secara resmi menyerahkan dokumen pendaftaran ke Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Yahukimo. Langkah ini menandai upaya organisasi dalam memperkuat eksistensinya dan berkontribusi bagi masyarakat.
Ketua Pemuda Katolik Comcab Yahukimo, Obeth Hugi, S.Sos, menyatakan bahwa penyerahan dokumen ini adalah hasil dari penantian panjang dan upaya pemenuhan persyaratan administrasi.
“Momen ini sudah lama kami tunggu karena ada beberapa surat yang harus dilengkapi sebagai syarat. Kami telah berusaha melengkapi semuanya, dan hari ini secara resmi dokumen Pemuda Katolik telah diserahkan di Kantor Kesbangpol Kabupaten Yahukimo. Selanjutnya, kami akan menunggu Surat Keputusan (SK) dari Kesbangpol,” ujar Hugi.
Sementara itu, Andi Magayang, staf Kesbangpol yang menerima dokumen tersebut, mengonfirmasi kelengkapan berkas dan menyatakan kesiapan untuk memprosesnya lebih lanjut.
“Dokumen Pemuda Katolik Komcab Yahukimo sudah lengkap, sehingga kami terima untuk ditindaklanjuti secara administrasi. Namun, karena pimpinan sedang sibuk dengan persiapan tes tertulis dan wawancara DPRK, kami akan menghubungi melalui nomor telepon via WhatsApp setelah berkoordinasi dengan pimpinan lembaga. Yang penting, dokumen adik-adik sudah diserahkan kepada kami, dan tinggal menunggu konfirmasi dari kami,” jelas Magayang.
Obeth Hugi menambahkan bahwa Pemuda Katolik Comcab Yahukimo adalah organisasi yang bergerak di bidang keagamaan dan kemasyarakatan, khususnya bagi pemuda Katolik di Kabupaten Yahukimo. Organisasi ini sebenarnya telah lama ada, namun baru diaktifkan kembali melalui Kongres Nasional pada tahun 2021. Di Kabupaten Yahukimo, penyerahan dokumen ini menjadi langkah formal pertama. Tujuan utama organisasi ini adalah:
* Mengembangkan iman: Meningkatkan kesadaran dan penghayatan iman Katolik di kalangan pemuda.
* Membangun komunitas: Membangun komunitas pemuda Katolik yang solid, peduli, dan saling mendukung di Kabupaten Yahukimo.
* Mengembangkan potensi: Mengembangkan potensi pemuda Katolik dalam berbagai bidang, seperti kepemimpinan, kegiatan sosial, dan kegiatan rohani.
* Mengembangkan kerja sama: Membangun kerja sama dengan organisasi lain, baik internal maupun eksternal, untuk meningkatkan kesadaran dan penghayatan iman Katolik.
* Menjadi mitra pemerintah: Mendukung visi dan misi pemerintah daerah.
“Kami menyadari bahwa masih banyak hal yang perlu dipelajari tentang Pemuda Katolik. Dengan pendaftaran ini, kami berharap dapat belajar bersama para senior yang memiliki pengetahuan dan pengalaman di bidang organisasi, untuk membentuk karakter dan kepemimpinan pemuda Katolik di Kabupaten Yahukimo, demi meningkatkan iman dan kepercayaan secara rohani, serta membentuk karakter kepemimpinan secara pribadi,” pungkas Hugi.