Menyambut Natal FKKMP RI Lakukan aksi Grebek Sampah di Teluk Yotefa
JAYAPURA,Saireri.com – Dalam Rangka menyambut Hari Raya Natal tahun 2023, maka Forum Komunikasih Komponen Merah Putih Papua Republik Indonesia bersama Komunitas Rumah Bakau Papua dan mahasiswa mahasiswi serta dibantu oleh Anggota TNI-POLRI melakukan Aksi Bersih- bersih Pantai atau grebek sampah yang ada di Kota Jayapura Jumat 1/12/2023
Kali ini yang menjadi fokus sasaran pembersian adalah lokasi wisata pantai Cibery kampung Engros teluk Yotefa dimana kegiatan Grebek Sampah ini dilakukan dengan cara Gotong royong oleh
Puluhan mahasiswa dan Aparat TNI-POLRI bersama sama menyisir pantai dengan mengunakan karung plastik sambil membersikan Sampah sampah plastik maupun Botol dan sampa lainya yang berada di pinggiran bibir pantai maupun yang terkubur itu.
Selaku Kordinator Aksi Grebek sampah Yonas Alfons Nusi menjelaskan Tujuannya adalah menciptakan lingkungan yang bersih dan menimbulkan kesadaran masyarakat agar lebih peduli, menjaga kebersihan lingkungan serta berperan aktif dalam penanganan dan pengelolaan sampah di sekitar lingkungan dimana kita berada maupun tempat tempat objek wisata,” terangnya
Yonas juga menambahkan bahwa sampah sampa yang di kumpulkan khusus nya sampah plastik, akan dibawa dan akan di jadikan bahan yang dapat di gunakan kembali seperti dibuat menjadi Pafing blok dan Papan dari Plastik.
Dari hasil Grebek sampah selama kurang lebih dua jam mereka mengumpulkan sampah campuran seberat 1050 Kg, sedangkan sampah botol kaca 71 Kg, sedangkan sampah Botol plastik 84 Kg, sampah Plastik atau kresek 211 Kg, jadi jumlah keseluruhan sampah yang di kumpulkan sebamtak 1418 Kg satu Ton lebih,” ungkap Yonas.
Dari hasil ini dirinya mengajak agar Para mahasiswa harus terus diberikan edukasi terkait pengaruh sampah dalam hidup manusia olehnya itu kepada Komunitas Rumah Bakau atau kelompok aktivis lingkungan untuk selalu bersama memberikan pelajaran yang baik evek sampah bagi lingkungan kita.
Usai kegiatan Grebek sampah Ketua Umum Forum komunikasih Komponen Merah Putih Papua Republik Indonesia Yonas Alfons Nusi menyerahkan sebuah alat timbangan kepada Komunitas peduli lingkungan Rumah Bakau Papua gunah menunjang kerja dari Para aktivis lingkungan ini.