8  Tahun Bekerja untuk Partai Demokrat. RHP Optimis Terpilih Ketua PD Papua

8  Tahun Bekerja untuk Partai Demokrat. RHP Optimis Terpilih Ketua PD Papua

SENTANI.SAIRERI.COM,-  Sabtu 19 Maret bertempat  di  Suny Garden Lake Sentani Kabupaten Jayapura telah ditetapkan oleh Kepala BPOKK DPP Herman Khaeron nama Ricky Ham Pagawak  (RHP) yang mendapat dukungan dari 18 DPC  dalam kegiatan Musda ke-IV Partai Demokrat Papua tahun 2022.

RHP ditetaplan  sebagai  calon ketua DPD Partai Demokrat Papua, bersama satu kandidat  lainya  yaitu Lukas Enembe  yang  notabene sebagai  gubernur Papua, dimana ke dua nama ini akan di bawakan untuk ditetapkan satu nama oleh Pengurus DPP selanjutnya  menentukan siapa  yang akan menakodai Partai Demokrat selanjutnya.

Olehnya itu usai ditetapkan sebagai Calon Kandidat Ketua DPD PD Papua, Ricky Ham Pagawak langsung sambangi ribuan massa pendukungnya  yang  sudah berjam jam menunggu diluar sosok figur RHP sebagai pemimpin mereka untuk disambut sebagai calon pemimpin baru diPapua

Olehnya itu Bupati Mamberamo tengah ini mengatakan bahwa dirinya bersyukur kepada Tuhan. Karena Tuhan memberikan waktu untuk hari ini  saya  mencalonkan diri sebagai ketua DPD. Kemudian, saya berterima kasih kepada bapa SBY sebagai pendiri partai Demokrat dan kepada kakanda Gubernur Papua Lukas Enembe, yang sudah 15 tahun pegang partai ini, lalu membesarkan saya sebagai kader terbaik,” kata Ricky Ham Pagawak ketika dikonfirmasi wartawan usai menemui massa pendukungnya.

 

Terkait jumlah dukungan DPC-DPC kepada dirinya, sehingga bisa maju dalam bursa calon Ketua DPD Partai Demokrat Papua? “Itu terbukti hari ini dengan saya mencalonkan diri dan ditetapkan sebagai calon Ketua DPD dengan mendapat dukungan 18 suara dari DPC, dan pak Gubernur juga sebagai calon ketua (incumben) tadi mendapatkan dukungan suara dari DPC sebanyak 10 DPC di DPD Partai Demokrat Papua,” tuturnya.

 

RHP sapaan akrabnya mengaku, dengan petunjuk organisasi yang ada itu jika tiga (3) orang atau lebih baru bisa dilakukan pemilihan,tapi kalau dibawah tiga, maka itu akan langsung diusulkan ke DPP, nanti disana ada tim yang akan panggil, kita akan fit proper test di DPP,”Ujar RHP

 

Ditambahkannya apa yang selama ini kami kerja dan buat itu akan menjadi ukuran bagi keputusan DPP. dan Saya yakin serta percaya, bahwa selama partai ini dibiarkan atau tidak ada yang urus.

Makah kurang lebih delapan (8) tahun saya bawa partai ini urus kemana-mana, baik di jalan-jalan, bawa ke pulau dan pesisir pantai, bawa ke gunung gunung dan lembah lembah . Hasilnya, terbukti saat ini dengan kehadiran ribuan masyarakat dari berbagai suku disini,”ungkapnya.

 

“Hari ini, itu karena hasil kerja saya selama hampir 8 tahun sosialisasikan partai dan terus tunjukkan bendera partai, itu membuat masyarakat merespon partai ini dan mereka hadir untuk memberikan doa serta dukungan kepada Partai Demokrat Papua,” tambah Bupati Mamberamo Tengah ini.

 

Dengan terlaksananya Musda IV DPD Partai Demokrat Papua, harapannya, kepada Ketua Umum DPP AHY dan juga Ketua Majelis Tinggi SBY beserta jajarannya, pasti akan memutuskan sesuai dengan apa yang mereka lihat.

 

“Bukan cuma hanya dengar, yang pastinya itu akan mereka lihat. Karena selama ini, saya juga secara pribadi sudah berapa kali ketemu dan dukungan dari pak SBY sudah ada untuk menyatakan saya harus jadi ketua DPD,” paparnya.

 

Dengan adanya dukungan-dukungan tersebut sebelumnya, RHP sangat yakin dan percaya dengan dukungan menjadi Ketua DPD Partai Demokrat Papua.

 

“Saya juga tidak meremehkan pak Gubernur selaku ketua DPD incumben yang membesarkan kami. Saya pikir 15 tahun ini sudah cukup, waktunya untuk istirahat. Saya juga rasa malu dan rasanya tidak terhormat kalau istilahnya dianggap lawan. Tapi masing-masing kami dipercayakan oleh DPC, sehingga kami bisa sama-sama hadir di Musda dalam kekeluargaan dan DPP yang akan menilai,” ujarnya.

 

“Saya ikut dengan benar, dari 33 DPD yang sudah laksanakan Musda itu sangat normal. Karena pa ketua umum dan pa SBY melihat betul-betul kader partai militan dan kader partai yang punya prospek kedepan baik itu, sehingga mereka putuskan. Mudah-mudahan putusan itu berpihak kepada saya,” tukas RHP (IRAN)**

 

Redaksi Saireri.com

Redaksi Saireri.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *