Dengar Khotbah Pdt.Paulus diIbadah syukur Relawan MARI-YO Solata MDF ajak Pendukung untuk mengasihi musuh walaupun dikatakan Yudas dan Berdoa bagi BTM-CK
JAYAPURA,Saireri.com – Ribuan Relawan Solata Pendukung pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Matius Derek Fakiri dan Ariyoko Rumaropen memadati Gedung Tongkonan gunah lakukan Ibadah Syukur sebelum memasuki hari Pemilihan pada tanggal 6 Agustus mendatang.
Ibadah tersebut berjan dengan penuh khidmat dipimpin oleh Pdt.Paulus Maupa,Sth yang mana mengambil tema Firman Tuhan terdapat dalam Injil Yohanes 15 ayat 16 “Bukan kamu yang memilih Aku, tetapi Akulah yang memilih kamu. Dan Aku telah menetapkan kamu, supaya kamu pergi dan menghasilkan buah dan buahmu itu tetap, supaya apa yang kamu minta kepada Bapa dalam nama-Ku, diberikan-Nya kepadamu”.
Refleksi Firman Tuhan ini Pdt.Paulus mengajak warga Toraja bersatu tetap setia dalam Doa walaupun banyak tekanan dalam momen PSU Gubernur Papua 6 Agustus mendatang Ia berharap agar Warga Toraja pendukung MARI-YO tetap Jaga mulut,Jaga Hati dan langkah agar dapat melihat Mujisat.
Usai mendengarkan Renungan Firman Tuhan Warga Toraja bersama tamu undangan di hibur dengan beberapa Pujian rohani dan tarian adat khas tanah Toraja.
Saat memberikan sambutan Calon Gubernur Papua Matius Derek Fakiri mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Toraja MARI-YO Solata yang pada malam hari ini sudah hadir sekitar 5000 orang di gedung tongkrongan bersama para ketua ketua partai koalisi dan tim pemenangan dan juga relawan yang lain yang telah datang bersama mengikuti Ibadah syukur.
Saya begitu percaya bahwa hari ini tuhan baik bagi kita enggak dapat mengumpulkan kita di tempat ini bersama-sama, saya selalu dalam hidup saya punya prinsip bahwa rancangan Tuhan bukanlah rancangan manusia dan rancangan manusia bukanlah rancangan Tuhan oleh sebab itu kita harus selalu bersandar hanya kepada tuhan jangan kepada manusia karena dari Tuhan lah yang terbaik untuk hidup kita.
Pertama-tama saya Matius Fakiri dan Ariyoko Rumaropen memohon maaf kepada saudara-saudara saya orang toraja atau mungkin ada masyarakat yang lain karena mendukung kami mereka di katakan Yudas, tetapi saya mau sampaikan agar kita harus memberi Kasih,pengampunan dan memaafkan saudara-saudara kita yang membenci dan mencela kita karena itu yang Tuhan kita Yesus Kristus mau dari kita, sebab Ia datang ke dunia membawa pesan Kasih,”harap MDF.
MDF juga mengatakan kiranya Ibadah syukur relawan MARI-YO Solata ini menjadi bagian integral kemenangan Matius Fakiri dan Ariyoko Rumaropen 6 Agustus mendatang. Untuk itu saya berharap kepada pendukung kami MDF-AR untuk terus menebarkan kasih dan damai agar Papua tetep menjadi tanah damai bagi semua Suku, kita juga harus berdoa untuk pasangan Bapak BTM dan Kostan Karma karena kami berempat adalah Putra putra terbaik Papua yang di pilih Tuhan,”harap MDF kepada para pendukung nya.

Di kesempatan yang sama Yusuf Sambara Ketua Relawan MARI-YO Solata mengucapkan terima kasih kepada seluruh hadirin masyarakat Toraja maupun yang bukan masyarakat toraja yang telah datang dan menyatukan hati menghadiri ibadah syukur dan pelantikan tim relawan MARI-YO Solata dan menyatukan hati untuk mendukung pasangan bapak Matius Derek Fakiri dan Bapak Ariyoko Rumaropen sebagai Gubernur dan Wakil gubernur Provinsi Papua pada 6 Agustus nanti.
Ia juga menyampaikan bahwa hari ini sekitar 5000 Warga Toraja yang datang dari beberapa Kabupaten antara lain Kabupaten dan Kota Jayapura, Kabupaten Biak Numfor,Keerom dan Sarmi. Adapun beberapa masyarakat kita yang hari ini berbeda pilihan bukan berarti kita harus terpecah belah tetapi kita harus berpegang pada semboyan leluhur kita orang Toraja yaitu “Jangan kita jadikan pemilihan gubernur ini untuk kita saling membenci tetapi mari kita melihat perbedaan itu sebagai dorongan untuk memajukan kita di tanah Papua. (Redaksi)

