Warga Wahno: Reses Ketua DPRP Berdampak bagi Kehidupan Masyarakat ekonomi menengah kebawa
Jayapura, Saireri.com – Lakukan kunjungan kerja dala Masa Reses Ke- II tahun 2023 Ketua DPRP Jhony Banua Rouw,SE kunjungi warga masyarakat Kelurahan Wahno Distrik Abepura, Kota Jayapura.
Kunjungan Legislator Partai Nasdem Provinsi Papua ini sendiri mendapat sambutan yang begitu hangat dari warga masyarakat dimana kebanyakan para mama mama Papua yang sebagian besar hidup mereka bergantung pada jualan Pinang, Es, Mie rebus, Bensin eceran dan lain sebagainya.
Reses yang di lakukan oleh Ketua DPRP ini sendiri dilakukan Selasa 19/9/2023 di belakang Eks Kantor MRP, Distrik Abepura, kelurahan Wahno Kota Jayapura, Kegiatan Reses juga di hadiri oleh beberapa Ketua RT dan RW serta Tokoh masyarakat dan Pemuda yang ada di Wahno.
Dari hasil tatap muka serta menjaring aspirasi Warga terlihat bahwa kebanyakan dari warga kelas menengah kebawa masih banyak yang mengalami kekurangan dan belum mampu di sentuh pemerintah.
Untuk itu warga di Kelurahan Wahno, Distrik Abepura berterima kasih kepada, Legislator Partai Nasdem Jhony Banua Rouw atas bantuan bedah rumah kepada warga yang tidak mampu untuk memiliki rumah layak huni.
Politisi Nasdem ini telah meluncurkan program bedah rumah bagi masyarakat tidak mampu melalui dana aspirasi dewan. Selain program bedah rumah, ada bantuan beasiswa pendidikan kepada 100 mahasiswa yang diambil dari dana operasionalnya sebagai Ketua DPR Papua.
Bantuan lain yang diberikan yakni sambungan meteran listrik (prabayar) secara gratis kepada 1000 Kepala Keluarga tidak mampu dan bantuan 250 titik lampu jalan.
Pria yang kini menjabat sebagai Ketua DPR Papua, ternyata selama ini diam-diam memperjuangkan di Pemerintah Pusat untuk bantuan pendidikan kepada 500 siswa SD, 400 siswa SMP dan 100 siswa SMA/SMK yang tersebar di seluruh Tanah Papua.
Sementara itu program bedah rumah dari Nasdem Papua juga ikut dirasakan oleh warga di Kelurahan Wahno,Distrik Abepura, Kota Jayapura.Total ada 48 Kepala Keluarga yang mendapatkan bantuan bedah rumah. Namun secara keseluruhan di Kota Jayapura ada sekitar 500 rumah yang dibedah.
“Program bedah rumah dari Partai Nasdem sangat luar biasa sekali, ini sangat membantu bagi masyarakat kecil,” ucap Ketua RT O4/RW 01 Kelurahan Wahno, Bernadus Mandowen ketika ditemui
Menurutnya, baru pertama kali ada reses anggota DPR Papua yang punya kegiatan seperti ini.
“Kita sudah lihat hasilnya di lapangan, bantuan bedah rumah itu betul-betul nyata di masyarakat. Kita berharap bedah rumah dari Partai Nasdem terus berlanjut dan jangan putus,” ungkap Bernad Mandowen.
Bernadus menyampaikan, ada beberapa persoalan yang disampaikan warganya pada saat reses ini, diantaranya masalah pendidikan, kesehatan dan ekonomi untuk menjadi perhatian.
“Semua masalah ini ternyata itu sudah dijalankan oleh bapak Jhony Banua Rouw. Dari penyampaiannya bahwa selama ini ia telah membantu kepada 100 mahasiswa Papua beasiswa yang diambil dari dana opersionalnya sebagai Ketua DPR Papua dan ini luar bisa dan kami apresiasi,” ungkapnya.
Di tempat yang sama ibu Docas Dominggas Mano, dengan tetesan air mata ia merasa bersyukur karena selama ini, ia dan keluarga hidup pas pasan. Bahkan rumah yang menjadi tempat tinggalnya rusak parah sering di genang Air hujan.
“Kalau hujan datang rumah saya pasti dimasuki banjir dan harus mengunsi ke gedung eks Kantor Dinas Perternakan di Kotaraja. Sekarang sudah bagus kembali karena sudah direnovasi melalui Program Partai Nasdem,” tutur ibu Docas Mano.
Ibu Docas Mano menceritakan, setelah rumahnya dibedah, anaknya meninggal dan disitu dia justru sedih. Namun bersyukur karena dia bisa semayamkan anaknya di rumahnya sendiri dan keluarga bisa datang berdoa di rumah dengan baik.
Berbeda dengan Aleks Hasege, warga yang tinggal di Kelurahan Wahno tersebut bersyukur karena tempat tinggalnya sudah direhab baik lewat program Bedah Rumah Partai Nasdem.
“Saya bersyukur kepada Tuhan, selama ini rumah yang saya tempati memang tidak layak untuk dihuni. Kalau hujan datang air masuk dalam rumah karena atapnya bocor,” terangnya.
Hal serupa juga disampaikan Ani Bosawer, mendapatkan bantuan bedah rumah, seluruh keluarganya bersyukur kepada Tuhan, pasalnya selama ini mereka tinggal dengan kondisi rumah yang sudah rusak.
“Atap rumah saya itu seluruhnya sudah bocor, tetapi sekarang sudah diganti semua. Saya berharap program bedah rumah Partai Nasdem ini terus berlanjut,” tambahnya, dirinya juga menambahkan agar Ketua DPRP dengan bijak bisa membuat suatu perda yang bisa proteksi Orang asli Papua khususnya jualan hasil lokal asli Papua.
Untuk diketahui dengan adanya pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) di Papua, Ketua DPR Papua Jhony Banua Rouw tidak bisa lagi kembali melakukan reses ke wilayah Dapilnya di Lapago, secara aturan sudah tidak diperbolehkan karena sudah beda Provinsi.
Reses kali ini hanya dia bisa lakukan di wilayah Provinsi Papua, Jhony Banua Rouw juga sudah dipastikan akan maju sebagai caleg pada Pileg 2024 dari Partai Nasdem di dapil satu wilayah Kota Jayapura yang meliputi Distrik Abepura, Distrik Heram dan Distrik Muara Tami. (Redaksi).